Tabligh Akbar di Sergai,Uas Apresiasi Kinerja Kapolres Sergai Berantas Narkoba dan Judi.


Serdang bedagai, — KS, —   Tabligh akbar yang diselenggarakan oleh Badan Komunikasi Pemuda Remaja Mesjid Indonesia (BKPRMI) bertempat di komplek ruko ABC, Desa Sei Rampah,Kecamatan Sei Rampah,Kabupaten Serdang Bedagai, Sabtu (22/02/2020) dihadiri ribuan warga Serdang Bedagai.

Turut hadir dalam Zikir dan Tabligh Akbar tersebut Penceramah Kondang Ustad Prof. DR. H. Abdul Somad,Lc.M.A., Bupati Serdang Bedagai Ir. H. Soekirman, Kapolres Sergai AKBP Robin Simatupang,S.H,M.Hum,Wakil Bupati Sergai H. Darma Wijaya,S.E,Sekda Kab. Sergai Faisal Harisimy,Dandim diwakili Danramil Tanjung Beringin Mayor Inf. Muchsin,Ketua MUI Kab. Sergai H. Hasful Huznain,BKPRMI Sumut Zulcahiri, Ketua BKPRMI Sergai H. Andi Ginting.

Ustad Abdul Somad dalam Ceramahnya  mengapresiasi Kinerja Kapolres Sergai AKBP Robin Simatupang dalam pemberantasan Narkoba, Judi dan Kejahatan jalanan


“Saya Sempat kaget juga mendengar Kapolres yang main tembak terhadap Bandar narkoba, tapi ditelaah dari dampak akibat narkoba atau sabu ini menghacurkan generasi muda, terpaksa harus setuju juga lah awaq,” Ujar Ustad Somad

Ulama yang akrab dipangil UAS itu menambahkan,  kalau Kapolres Sergai ini dapat dijadikan contoh bagi para pemimpin, karna sosoknya sebagai Seorang pemimpin dapat mengayomi masyarakat dan selalu menjaga kerukunan antar Umat Bergama.

“Kalau Kapolres satu ini saya sudah kenal, dari almarhum mamak saya meninggal dunia tempo hari di Asahan, Kapolres yang wajahya kejam tapi hatinya bak Pendeta ini, sejak malam pertama hingga malam ketiga hadir dirumah almarhum mamak saya. Jadi bukan barang baru lagi bagi kami berdua. Makanya Bandar Judi dan narkoba tak kenal ampun dibuatnya, main tembak saja,” Ucap Ustad Abdul Somad


Dalam ceramahya UAS juga mengajaak seluruh masyarakat untuk menciptakan generasi muda yang qurani, pentingnya peran seorang ibu kepada anak-anaknya, jaga anak-anak  agar terhindar dari narkoba, pergaulan bebas, tindak kejahatan lainnya serta senantiasa berdoa untuk mencari dan mendapat hidayah dari Allah SWT,” Ungkap UAS kepada Ribuan masyarakat yang hadir.

#(DST - RH)
Baca Juga

Posting Komentar

0 Komentar

Selamat datang di Website www.kawasansumbar.com, Terima kasih telah berkunjung.. tertanda, Pimred: Adrianto