Safari Ramadhan Pertama Tim X di Mesjid Taqwa Nagari Sialang Gaung.



DHARMASRAYA, KawasanSumbar.com -- Pemerintah Kabupaten Dharmasraya pada safari Ramadhan tahun 2025 M/1446 H, menunjukkan komitmen luar biasa dengan mengirimkan 13 tim ke 52 masjid di seluruh Dharmasraya yang merupakan program rutin pemerintah setiap tahun juga dalam rangka mendukung syiar islam kepada masyarakat sesama muslim.


Tim X ini terdiri dari 22 anggota yang berasal dari berbagai instansi di lingkungan Pemerintah Kabupaten Dharmasraya, dari kepala Dinas pangan dan perikanan, DPRD,Kejaksaan, Kepolisian, BPBD, Tokoh Masyarakat dan tiga Wartawan yang bertugas di Daerah setempat.


Bupati Annisa Suci Ramadhani, melalui Kepala dinas pangan dan perikanan Ramilus SP,M.SI sebagai ketua Safari Ramadhan Tim sepuluh (TSR X) secara resmi menyampaikan; pesan kebaikan dan semangat Ramadhan ini, menjadi momentum penting untuk membangun komunikasi yang lebih baik antara Pemimpin dan rakyatnya.


di Masjid Taqwa Nagari Sialang gaung Kecamatan koto baru Kabupaten Dharmasraya.senen (10/03/25) malam.



Safari Ramadhan Tim sepuluh yang di Komandoi langsung oleh kepala dinas pangan dan perikanan  Ramilus SP,M.SI sampaikan bahwa Turba ini Tidak hanya menjadi ajang kunjungan keagamaan, namun  juga memanfaatkan momen tersebut sebagai sarana menyampaikan pesan-pesan Pembangunan daerah kepada masyarakat dan sarana menampung aspirasi warga dan mendengar keluh kesah, kritik saran dan masukan dari masyarakat sebagai bahan evaluasi dalam pembangunan daerah kedepan.


Ramilus juga menyampaikan Pesan Bupati, "Bupati menghimbau kepada warga masyarakat Dharmasraya khususnya daerah terdampak banjir dan longsor atau wilayah rawan bencana agar selalu waspada mengingat curah hujan yang masih tinggi.tetap jaga kesehatan dan saling peduli dengan sesama warga.


Bupati juga mengajak masyarakat untuk meningkatkan kesadaran akan zakat melalui Baznas, sebagai langkah nyata dalam meningkatkan kesejahteraan bersama.


Sementara untuk menghadapi tantangan ekonomi, Bupati juga menegaskan pentingnya pengendalian perilaku konsumtif sebagai bentuk tanggung jawab sosial dalam menjaga stabilitas ekonomi daerah.


Selain fokus pada aspek keagamaan dan ekonomi Bupati juga Sampaikan terkait Pendidikan dan kesehatan serta upaya untuk pembangunan infrastruktur Jalan dan pengendalian banjir dan lain sebagainya.


Bupati juga memberikan perhatian khusus terhadap keamanan lingkungan dengan mengimbau aktif kan kembali Siskamling dilingkungan Masyarakat.


juga menghimbau kepada orang tua jagalah anak-anak kita dari pengaruh jaman digitalisasi dengan berbagai macam media sosial yang bisa mencuci otak kearah perbuatan  yang lebih buruk, serta dari pergaulan bebas dan Narkotika,minuman keras dan obat-obatan berbahaya (mirasantika), judi online dan pinjaman online yang dapat merugikan dan merusak mental dan aklak generasi muda kita.



Lanjut Ramilus, Bupati juga berpesan  untuk disampaikan kepada para ibuk-ibuk untuk mengurangi penggunaan perhiasan yang berlebihan, sebagai langkah preventif terhadap potensi tindak kejahatan sepeeti begal dan lain sebagainya.


Dalam kesempatan itu, Ketua Safari Ramadhan tim Sepuluh Ramilus juga menyampaikan beberapa inovasi pelayanan publik yang ada di Kabupaten Dharmasraya .


Dalam semangat kebersamaan, Pemkab Dharmasraya tidak hanya memberikan pesan, tetapi juga memberikan bantuan berupa tikar permadani, Al Quran, rekal tempat Al Quran, serta voucher bantuan masjid sebesar Rp 10 juta sebagai wujud dukungan terhadap kegiatan keagamaan dan kemasyarakatan di Dharmasraya.(SNC).

Baca Juga

Posting Komentar

0 Komentar

Selamat datang di Website www.kawasansumbar.com, Terima kasih telah berkunjung.. tertanda, Pimred: Adrianto